Cari Artikel

Sabtu, 06 Agustus 2011

Wisata Murah di Kota Jakarta

Wisata Murah di Kota Jakarta, Saat libur akhir pekan atau libur panjang tiba,banyak warga Jakarta yang pergi berwisata ke luar kota,padahal di dalam kota Jakarta berjubel potensi wisata yang bisa dinikmati dengan murah.
Sebagai kota metropolitan,Jakarta mempunyai segudang lokasi wisata dengan berbagai jenis wisata yang ditawarkan.Contohnya wisata belanja,wisata kuliner,wisata sejarah,wisata seni budaya, dan wisata religi. Dari berbagai jenis wisata yang ada di kota Jakarta,banyak kegiatan atau tempat wisata yang bisa dikunjungi dengan murah ataupun gratis. Berikut ini wisata-wisata murah yang ada di kota Jakarta:
1. Wisata keliling Jakarta dengan Busway(Trans Jakarta)
busway

Kita bisa berwisata melihat wajah kota Jakarta dengan mengelilinginya menggunakan Trans Jakarta. Saat ini Trans Jakarta sudah beroperasi hampir di seantero wilayah Jakarta,melayani 10 rute trayek. Kita cukup membayar tiket seharga 3500 rupiah untuk  naik Trans Jakarta. Kita bisa  mengelilingi Jakarta dengan berpindah-pindah rute trayek di halte-halte tertentu tanpa perlu membayar tiket lagi. Salah satu rute trayek Trans Jakarta yang terekomendasi untuk dinaiki adalah rute koridor 1 jurusan Blok M - Stasiun Kota,yang melintasi jantung kota Jakarta,dimana disepanjang rutekoridor 1 ini menampilkan kemegahan gedung-gedung bertingkat di seputar jalan Thamrin-Sudirman.
2. Wisata Taman
monas
Cukup susah mencari taman yang sejuk dan nyaman di kota Jakarta.Banyak taman yang tidak terawat dan beralih fungsi jadi lapak pedagang. Beberapa taman yang masih terawat dan layak dijadikan tempat wisata di kota Jakarta yaitu Taman MONAS,Taman Suropati,Taman Menteng,dan Taman Ayodia. Baru-baru ini Pemda Jakarta sudah membuat jalur sepeda di sekitar Taman Ayodia.
3. Wisata Religi
masjid

Banyak tempat ibadah tersebar di kota Jakarta,dari yang termegah hingga yang berumur tua. Masjid Istiqlal merupakan salah satu masjid yang banyak dikunjungi umat Islam. Ada pula masjid berumur tua yaitu Masjid Luar Batang,masjid yang memainkan peranan penting dalam penyebaran agam Islam di kota Jakarta. Masjid Luar Batang dibangun pada tahun 1716 dan masih berdiri megah hingga sekarang.
Lalu ada tempat ibadah non muslim yang sering dikunjungi,Gereja Katedral salah satunya. Gereja Katedral yang berdiri sejak 1901,merupakan gereja  umat Katolik terbesar di Jakarta.Adapula Gereja Tugu yang terletak di Jakarta Utara,yang telah berdiri sejak 1725. Ada juga Kelenteng Kim Tek Ie,salah satu kelenteng tertua di Jakarta,yang dibangun pada tahun 1650.
4. Wisata Museum
museum-fatahillah

Warga Jakarta bukan warga yang gemar berwisata ke museum,padahal harga tiket masuk museum relatif murah.Pengunjung museum kebanyakan didominasi oleh anak-anak sekolah yang sedang mengikuti tur bersama sekolahnya.Padahal kita bisa banyak belajar sejarah dari museum. Karena itu marilah para orang tua maupun pemuda Indonesia untuk gemar berwisata ke museum di kota Jakarta.
Museum yang paling sering dikunjungi di Jakarta adalah Museum Fatahillah.Namun sejak Juni 2011,Museum Fatahillah sedang dalam renovasi hingga tahun 2014. Museum lainnya yang bisa dijadikan alternatif  tempat wisata adalah Museum Wayang,Museum Tekstil,MuseumMandala,Museum Tekstil,dan Museum Gajah.
5. Wisata  Sejarah Kota Jakarta
kota-tua

Jakarta yang berdiri pada tahun 1527 memiliki catatan sejarah yang panjang. Pada masa awal berdirinya,Jakarta merupakan kota pelabuhan dan pusat perdagangan.Masih bisa kita lihat romansa  kejayaan Jakarta tempo dulu dengan mengunjungi  Pelabuhan Sunda Kelapa,kawasan kota Tua,dan bangunan-bangunan berasitektur Cina,Eropa,dan Arab di seputar  daerah Pinangsia,Petak Lima dan Pekojan.
6. Wisata Seni Budaya
tim

Menonton pertunjukan opera dan konser musik berkualitas identik dengan mengeluarkan biaya yang mahal.Contohnya menonton konser musik rock  dengan tiket masuk hingga jutaan rupiah yang baru-baru ini berlangsung 3 hari berturut-turut di Ancol. Namun sejumlah pusat seni dan kebudayaan seperti Bentara Budaya Jakarta(BBJ),Taman Ismail Marzuki(TIM),serta pusat kebudayaan asing seperti Goethe Haus,Erasmus Huis,dan CCF,sering mengadakan pertunjukan dan pameran secara gratis. Kita hanya perlu rajin mencari informasi jadwal acara yang diadakan di pusat-pusat seni dan kebudayaan tadi.
7. Wisata Belanja Murah
pasar-baru

Mall tumbuh subur di kota Jakarta,bahkan lahan yang tadinya buat daerah resapan air,dalam sekejap berubah jadi pusat perbelanjaan. Pada umumnya warga Jakarta menjadikan mall sebagai tempat rekreasi cuci mata(window shopping) dan tempat gaul. Bila kita ingin  berbelanja di Jakarta,banyak tempat yang menjual barang dengan harga murah dengan kualitas barang yang bagus dibandingkan  kita berbelanja barang  di mall. Tempat yang terekomendasi untuk berbelanja murah yaitu Pasar Baru,Pasar Tanah Abang,Mangga Dua,Pasar Ular. Wisata belanja murah di Jakarta bisa juga kita dapati di waktu dan event tertentu,misalnya pada saat Pekan Raya Jakarta dan Pekan Buku Jakarta.
Picture: from Google

Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monggo, Silahkan berkomentar